Jumat, 16 September 2016

KEGIATAN EKSTRAKULIKULER MARHALAH AL-SIGHOR

Selain kegiatan umum yang ada di marhalah, marhalah Al-Sighor juga mempunyai kegiatan extrakulikuler yang langsung di handle oleh pihak marhalah yakni Duta Al-Sighor dan Drumband. Meski tidak begitu besar akan tetapi kedua kegiatan ini mendapatkan respon yang lumayan dari para santri marhalah Al-Sighor sendiri terutama drumbandnya karna seperti kita ketahui pasti mereka-mereka (santri) saat masih belum mondok sudah pernah melihat bahkan ikut berlatih drumband sehingga di saat marhalah Al-Sighor membuka pendaftaran pembelajaran drumband, jumlahnya langsung membludak. Lain halnya dengan drumband, Duta Al-Sighor yang membidangi dalam bidang jurnalistik (tulis-menulis) masih mendapatkan respon yang sedikit sehingga pimpinan redaksi koran Duta Al-Sighor yakni Ust. Mohammad Tajuddin Nurussalam mengambil cara dengan memilih 2 anak pada setiap kamarnya yang kelihatannya mumpuni dan mempunyai semangat dalam bidang tulis-menulis.

Alhamdulillah untuk tahun ini, inventaris-inventaris Duta Al-Sighor dan Drumband sudah mulai lengkap yang mana bisa dikatakan sudah mencapai batas minimum untuk menunjang pembelajaran-pembelajaran kedua ekstrakulikuler tersebut. Hal ini tidak terlepas dari usaha para pengurus harian yang berusaha sekuat tenaga mencari dana tanpa memberatkan pihak pondok yang mana pada saat ini pondok masih dalam tahap pembangunan bagian belakang (tanah merah) yang akan dijadikan sebagai asrama mahasiswa baru dan hal ini tentunya menguras banyak biaya pondok sendiri.

Untuk saat ini (16/09/2016) kedua kegiatan ekstakulikuler tersebut masih dalam tahapan pengenalan terhadap santri yang dipilih maupun yang mendaftar baik di Duta Al-Sighor maupun Drumband. Nantinya akan ada 2 kelompok dalam kedua kegiatan ekstrakulikuler tersebut, kelompok pertama atau inti adalah yang menjadi tim inti dalam kedua kegiatan ekstrakulikuler tersebut yang mana nantinya akan langsung terjun kelapangan jikalau ada kesempatan seperti Duta Al-Sighor yang menggerakkan koran di marhalah Al-Sighor dan yang menjadi wartawannya adalah tim inti yang terpilih sedangkan untuk kelompok kedua adalah khusus bagi mereka yang ingin mengenal dan belajar masalah jurnalistik yang mana nantinya tidak menutup kemungkinan akan di jadikan sebagai tim inti jikalau kemampuannya dirasa sudah bisa. Begitu juga dengan drumband, kelompok pertama atau inti yang akan terjun jikalau adala acara marhalah Al-Sighor yang memang membutuhkan Drumband sedangkan kelompok kedua adalah untuk mereka yang ingin mengenal dan mempelajari Drumband.

Secercah Dokumentasi

Crew Koran Duta Al-Sighor yang baru terbentuk ini langsung mendapat perintah dari pimpinan redaksi untuk menempelkan nomer pada buku yang akan dijadikan sebagai perpustakaan di kantor marhalah Al-Sighor (16/09/2016).

Saudara Fathoni yang bertugas menyalin data buku kedalam lembaran daftar kepustkaan (16/09/2016).

Suasana pengenalan saat pembelajaran drumband pertama kalinya (02/09/2016).

Ust. Mohammad Alamul Huda saat mencontohkan cara memainkan piano dalam pengenalan drumband (02/09/2016).

Author image
Duta Al-Sighor
Tentang Penulis :

Duta Al-Sighor adalah Nama akun resmi dari admin blog Al-Sighor dan blog Duta Al-Sighor. Khusus Blog ini memuat semua informasi dalam lingkup Marhalah Al-Sighor yang mana ada sebagian yang sengaja tidak diliput oleh koran Duta Al-Sighor dan di masukkan ke blog Duta Al-Sighor di karnakan menimbang pembagian jatah postingan setiap blog agar sama-sama terupdate.

Bagikan tulisan ini GRATIS! :

Berkomentar menggunakan akun Facebook:

Berkomentar menggunakan selain akun Facebook:

0 komentar:

Posting Komentar